Kurangi Limbah Plastik, Ahli Bikin 'Kulit' Alami ? ~ Gabriel Site

Wednesday, June 27, 2012

Kurangi Limbah Plastik, Ahli Bikin 'Kulit' Alami ?

Headline
Sampah plastik sejak dahulu menjadi masalah bagi dunia. Limbah yang satu ini termasuk sangat sulit untuk terurai. Karenanya, para ahli terus mencari pengganti plastik.








Tim ilmuwan dari Harvard University berhasil menciptakan pembungkus makanan yang bisa dimakan. Para ilmuwan yakin, dengan menggunakan ciptaan ini, cara manusia makan akan berubah dan jumlah sampah plastik yang ada akan mengalami penurunan.

Pembungkus makanan yang bernama WikiCells ini merupakan hasil ciptaan para peneliti Prancis yang dipimpin Dr David Edwards dari Harvard University.


WikiCells dirancang untuk meniru bagaimana buah dan sayur ‘dibungkus’ secara alami dengan lapisan pelindung terluar yang bisa dimakan.

“Ini akan menjadi cara baru membungkus dan makan,” ujar Dr Edwards seperti dikutip oleh DailyMail.

Hingga saat ini, Dr Edwards sudah berhasil menciptakan gelas yogurt, karton jus, botol air dan tempat es krim yang juga bisa dimakan.

WikiCells diciptakan dari perpaduan ganggang dan kalsium yang kemudian dicampur partikel makanan, seperti coklat atau buah untuk memberi rasa.

“Semuanya berguna dan semuanya baik untuk Anda. Anda tak perlu lagi buang sampah,” pungkasnya.

Berikut Videonya :




Sumber
Youtube

0 comments:

Post a Comment

 
Animated Social Gadget - Blogger And Wordpress Tips